Bagaimana Prabowo menggambarkan kemiskinan rakyat Indonesia?
Jakarta, dobeldobel.com
Memperhatikan kampanye-kampanye yang dilakukan Cawapres Prabowo, maka mau nggak mau saya melihat banyak sisi kreatif ide dan komunikasi taktis serta strategis yang dilakukan sang kandidat termuda ini. Berikut berita yang saya peroleh dari internet.
Jakarta - Cawapres Prabowo memaparkan visi misi menyangkut pembangunan diri bangsa. Menurut Prabowo, pembangunan jati diri tidak akan berhasil tanpa pembangunan ekonomi. Saat memaparkan soal kemiskinan, Prabowo menunjukkan selembar uang Rp 20 ribu.
"Cita-cita kita ingin membangun masyarakat yang merdeka, berdaulat, adil, dan makmur. Tidak ada jati diri bngsa yang bisa lepas dari kemakmuran. Bila miskin bangsa itu akan punya jati diri lemah," kata Prabowo dalam debat cawapres di Studio SCTV, Senayan City, Jakarta Selatan, Selasa (23/6/2009).
Prabowo prihatin bangsa yang telah merdeka secara politik selama 64 tahun ini masih ditinggali oleh sekian banyak orang miskin. Berdasarkan standar Bank Dunia, kata Prabowo, hampir 50 persen penduduk Indonesia, yakni 115 juta orang, hidup dengan kurang dari Rp 20 ribu per hari.
"Mereka hidup dengan kurang dari Rp 20 ribu," tegas Prabowo seraya mengeluarkan selembar uang Rp 20 ribu dari saku kemeja batiknya dan membebernya ke arah hadirin.
"Kalau di Senayan City, 1 cangkir saja tidak bisa kita beli," imbuh mantan Pangkostrad ini dengan penuh semangat.
Dia mengatakan, kekayaan Indonesia selama ini terus mengalir keluar dan tidak dinikmati oleh bangsa sendiri. Jika itu tidak dihentikan, Prabowo yakin pembangunan jati diri bangsa akan gagal.
"Tidak bisa kita membangun jati diri tanpa menyelesaikan masalah kunci, yakni menyelamatkan kekayaan agar tidak bocor ke luar negeri," tegasnya.
Untuk mewujudkan itu, Prabowo bersama Mega berjanji menerapkan ekonomi kerakyatan. Dengan ekonomi kerakyatan, kekayaan Indonesia bakal dinikmati seluruh masyarakat secara merata, tidak hanya oleh segelintir orang yang diuntungkan dengan sistem. ( sho / nrl )
detikPemilu.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
ChatBox
Popular Posts
-
SAYA SOBA SERITAKAN SAPA SAJA SANG SANTAS SADI SRESIDEN SEGERI SINI Surabaya, dobeldobel.com SBY sekarang sedang sendirian saja, saat semu...
-
Konversi Sinetron HAREEM jadi INAYAH Mengundang Kontroversi, LAGI? Indonesia, dobeldobel.com Setelah sebelumnya sinetron HARREM dikritik abi...
-
Jakarta, dobeldobel.com Selepas dari pemilihan calon anggota legislatif 9 April lalu ternyata masih banyak sekali peristiwa-peristiwa yang t...
-
Jumat, 03 Okt 2008 11:06 Majelis Ulama Indonesia (MUI) menilai, masih banyak kuis berunsur judi dalam tayangan televisi pada bulan Ramadhan ...
-
Ketika waktunya saya harus mengerjakan desain sebuah pesanan seorang caleg DPRD Propinsi, saya malah kewalahan mendapatkan beberapa tawaran ...
-
HASIL SURVEI pribadi DI DAERAH JATIASIH BEKASI Berdasarkan pula atas saran gila dari sahabat saya Dian PP Bekasi, Jatiasih - dobeldobel.com ...
-
Sejak Indonesia merdeka hingga pertengahan tahun 2004, tercatat hanya 2 kali gempa bumi besar dengan kekuatan > 5.5 SR melanda Indonesi...
-
DEBAT CAPRES 2 LUMAYAN MERIAH & SERU (Membantah Kemesraan Megawati dengan JK yang membuat sakit SBY) DPR RI, Jakarta, dobeldobel.com Men...
No comments:
Post a Comment